Filebox adalah platform atau layanan yang sering digunakan oleh industri kreatif, bisnis, dan individu yang perlu berbagi file dengan ukuran besar seperti video beresolusi tinggi, banyak gambar, atau dokumen penting dengan cepat.


Yang Perlu dipersiapkan?
 

Pastikan Anda membeli layanan Filebox terlebih dahulu agar dapat menggunakannya dengan cara : 

  • Silakan Anda login control panel dengan alamat : https://my.cloudmatika.com/

  • Silakan Anda masukkan username dan password, Anda yang sudah terdaftar


  • Klik ServicesOrder New Services
     


  • Silakan Anda pilih Rushfiles → Pilih Periode untuk subcription dengan klik Order Now
     


  • Lakukan pembayaran dengan klick Checkout, kemudian centang juga "I have read and agree to Terms of Service"


  • Orderan sudah selesai dibuat
     


  • Selanjutnya, jika Anda ingin melihat status services yang telah di buat sebelumnya anda dapat langsung ke Services → My Services dan akan terlihat status services yang telah di order seperti berikut.
     


  • Jika sudah active, maka akan menampilkan seperti ini :
     
  • Silakan Anda cek email untuk melakukan verifikasi filebox untuk membuat kata sandi baru

 

 

Upload dan Download File

 

Dengan menggunakan FileBox, file Anda akan disimpan dalam folder khusus yang disebut Shares.

Anda dapat membuat share dengan cara :


  • Klik Share list -> Create New Share


  • Kemudian silakan pilih nama company Anda
  • Isikan nama share name sesuai dengan kebutuhan Anda => Save
  • Isikan nama person yang akan di share untuk folder share name, kemudian ubah status penerima share folder, apakah ingin di setting sebagai "Owner, Edit atau Viewer" diatas => Save
  • Upload File, Click share folder yang sudah dibuat sebelumnya.


  • Klik  create upload file


  • klik choose files atau drag and drop file ke arah kotak yang disediakan.
  • Setelah selesai ter-upload kemudian klik done


Membuat Tautan Publik

 

Tautan publik merupakan sebuah tautan aman yang dapat Anda gunakan untuk menautkan ke folder atau file yang akan Anda share. Anda dapat mengatur sandi untuk mengamankannya dari pengguna yang tidak sah dan juga Anda hanya dapat melihat atau mengunduh file dari tautan publik dan juga Anda tidak dapat mengeditnya

  • Silakan masuk ke dalam Share list



  • Silakan masuk ke dalam folder yang sudah Anda buat



  • Klik pada titik 3 pada samping file yang akan di create public link, kemudian pilih create public link
  • Jika berhasil, maka akan menampilkan tautan publik seperti gambar dibawah ini:


  • Anda akan selalu dapat mengakses dan mengedit tautan publik yang Anda miliki di menu tautan

 

Unduh Client Desktop atau Mobile

 

Anda dapat mengunduh aplikasinya untuk versi client desktop atau mobile dengan cara :

  • Pastikkan Anda sudah login ke control panel filebox
  • Klik icon setting
  • Pilih Download client software

  • Jika sudah, nantinya akan mendownload sesuai dengan sistem operasi yang sedang Anda gunakan