Apabila Anda mengaktifkan fitur firewall Anda menggunakan iptables atau sejenisnya pada server Plesk Anda, pastikan Anda membuka outgoing connection untuk port 5224.
Anda dapat melakukan pengecekkan dengan menggunakan perintah berikut:
telnet ka.plesk.com 5224
Jika menghasilkan seperti ini, maka tandanya port tersebut sudah terbuka untuk outgoing:
Jika terdiam atau menghasilkan timeout, pastikan Anda memiliki koneksi internet pada server dan telah mengaktifkan atau menambahkan firewall rule untuk port 5224. Untuk membukanya, silakan ikuti langkah berikut:
- Silakan Anda masuk ke dalam server Plesk melalui SSH
- Kemudian, silakan jalankan command berikut pada server tersebut:
sudo iptables -A INPUT -i eth1 -p tcp --sport 5224 -m state --state NEW,ESTABLISHED -j ACCEPT
#Pastikan posisi allow tersebut berada di atas line dari Block rule
- Jika sudah, silakan save konfigurasi dengan menjalankan command berikut:
sudo service iptables save